Juli 26, 2011

Keindahan Tana Toraja

Ahh... akhirnya kesampaian juga ke TaTor ( Tana Toraja ), tepat tanggal 15 Juli 2011 saya bertiga teman saya pergi ke tana toraja. kebetulan ada teman kantor yang sedang mengadakan acara adat kematian, dia bilang ini acara paling di tunggu-tunggu oleh semua turis lokal maupun manca karena di acara ini banyak prosesi yang menarik untuk dilihat selain tempat wisata dan keindahan alam tana toraja.

Untuk perjalanan kesana membutuhkan waktu sekitar 10 jam dari Makassar menggunakan angkutan darat (Bus Malam), untuk ongkos nya pun lumayan terjangkau. Waktu itu saya menggunakan kelas executive dengan biaya 100rb per orang. Bis nya pun bagus dan nyaman selama perjalanan, pilihan nya pun banyak. Untuk keberangkatan nya ada dua kali sehari pagi dan malam hari sehingga sobat blogger bisa memilih sesuai keinginan sobat.

Setelah menempuh sekitar 10 jam akhirnya saya sampai juga di tempat tujuan, kebetulan yang saya tuju ada di daerah rantepao sekitar 18 Km dari pusat kota tana toraja. Kami pun langsung menuju Wisma untuk kami menginap. Oya sobat blogger sekedar info saja apabila sobat blogger mau menginap usahakan jauh sebelum keberangkatan sudah pesan penginapan karena di bulan Juli ini dimana banyak terdapat acara adat agak sulit untuk mencari penginapan. Untuk penginapan sekelas wisma harga nya pun bervariasi mulai dari 80rb-200rb per malam.















Oya sobat, sekedar tips saja kalau sobat berencana ke tana toraja silahkan persiapkan tujuan tempat wisata yang akan di singgahi agar lebih mudah mengatur waktu nya. Informasi untuk tempat wisata bisa sobat temukan di kota tana toraja dan di rantepao, silahkan sobat bisa ambil brosur tempat wisata di tana toraja. 


Hari pertama saya langsung menuju tempat acara teman yang mempunyai acara kematian tersebut. Di hari pertama ini ada prosesi penyerahan hewan yang akan di potong pada puncak acaranya, hewan yang diserahkan berupa kerbau dan babi. Di sela-sela prosesi upacara ini kita juga bisa menyaksikan adu kerbau, kebetulan waktu itu berlangsung di lapangan sebelah tempat upacara berlangsung. 









Untuk hari berikutnya kami melanjutkan ke tempat wisata yang ada di sekitar daerah rantepao diantaranya Batutumonga atau kuburan batu yang terkenal itu, terus kami lanjut ke tempat rumah-rumah adat tempat untuk melangsungkan upacara adat, terus kami lanjut lagi ke tempat wisata londa (hampir sama dengan batutumonga) dan yang terakhir di hari itu kami ke tempat kompleks rumah adat keiti kesu, sobat blogger bisa lihat gambar nya di bawah ini :

















Itu tadi sedikit cerita perjalanan saya di tana toraja, semoga bermanfaat buat sobat blogger yang berencana berlibur di tana toraja ..... :D
                                            





Readmore »» Keindahan Tana Toraja

Juli 21, 2011

Nokia C2-00

Nokia kembali mengeluarkan produk dual sim nya yang terbaru dengan seri Nokia C2-00. Berikut sobat blogger bisa liat spesifikasi nya :

Tinjauan Umum
Ponsel bergaya dengan SIM ganda yang dengan mudah dapat ditukar dan fitur multimedia serta olahpesan yang hebat.

Tukar kartu SIM selagi di jalan
Biarkan satu kartu SIM dalam ponsel Anda dan tukar dengan mudah kartu SIM Anda yang lain pada slot eksternal kapan saja.

Fitur multimedia & olahpesan yang hebat
Tetap terhubung dengan email, akses internet dan nikmati dukungan media hingga 32 GB.

Design gaya dan modern
Ponsel bergaya dan ringkas ini hadir dalam banyak warna dan disertai detail keperakan yang unik.


Fitur
  • SIM Ganda Yang Mudah Ditukar 
 Simpan satu kartu SIM di ponsel.
 Tukar dengan mudah beberapa kartu SIM dengan menggunakan slot SIM eksternal.
 Tidak memerlukan reboot atau setting ulang - ponsel dapat mengingat hingga 5 kartu SIM.
 Pilih kartu SIM opsional secara cepat dan mudah ketika menelpon, browsing atau mengirimkan email atau gunakan tombol pintas untuk memilih.
 Kelola biaya panggilan Anda dengan memilih kartu SIM yang tepat untuk Anda.
  • Olahpesan
 Sambungkan ke akun email pribadi Anda dengan mudah.
 Teruskan percakapan dengan aplikasi IM pada Ovi Chat.
 Tetap terhubung dengan Ovi Mail – akun email gratis Anda dari Nokia.
  • Internet
 Bawa web bersama Anda – sambungkan ke Internet melalui GPRS.
 Jelajahi, cari, beli dan bagikan secara online dengan browser web seluler.
 Dapatkan informasi penting bagi Anda dengan Ovi Life Tools.
  • Foto
Abadikan gambar dan video dengan kamera terpadu.
Bagikan foto dan video lewat email, Bluetooth atau kabel microUSB.
Simpan lebih banyak dengan kartu microSD yang mendukung memori hingga 32 GB.
  • Musik
Dengarkan musik dan siaran berita dengan radio FM.
Putar lagu favorit Anda dengan pemutar musik terpadu.
Nikmati musik selagi di jalan – sambungkan headset stereo Nokia yang disertakan.
Dengarkan lagu sekerasnya dengan memasang speaker ke konektor 3,5 mm.
Buat koleksi Anda di kartu microSD yang dapat ditambah hingga 32 GB.
  • Desain
 Menggabungkan konstruksi berkualitas dengan gaya trendi.
 Pilih dari beragam pilihan warna.
 Buatlah kesan dengan detail keperakan di bagian depan dan belakangnya.

Untuk spesifikasi selengkapnya silahkan sobat blogger kunjungi alamat berikut  http://www.nokia.co.id/cari-produk/ponsel/nokia-c2-00/spesifikasi. Semoga informasi ini bermanfaat buat sobat blogger .....

Readmore »» Nokia C2-00

Juni 29, 2011

Bekerja sajalah, jangan kuatirkan hari esok.

Kenapa saya kasih judul seperti itu ? terus terang saja saya sangat terharu dan terinspirasi dengan cerita dari mas Deddy Rahman di MosqueLife.com (http://www.mosquelife.com/content.note.web-app?cmd=view&id=949006). Pertama kali saya baca pas saya ada tugas di luar daerah yang sementara waktu berpisah dengan keluarga kecil saya (Istri dan Anak).

Berikut cerita dari mas Deddy tersebut semoga bisa membuat kita lebih mensyukuri nikmat yang telah Allah berikan.

يَا بَنِيَّ اذْهَبُوا فَتَحَسَّسُوا مِنْ يُوسُفَ وَأَخِيهِ وَلَا تَيْأَسُوا مِنْ رَوْحِ اللَّهِ ۖ إِنَّهُ لَا يَيْأَسُ مِنْ رَوْحِ اللَّهِ إِلَّا الْقَوْمُ الْكَافِرُونَ
Hai anak-anakku, pergilah kamu, maka carilah berita tentang Yusuf dan saudaranya dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan kaum yang kafir". 


Dulu saya sering mendengar ataupun membaca ayat ini, tapi rasanya biasa-biasa saja. Sampai suatu ketika saya membaca potongan ayat ini disebuah mading di sebuah perusahaan properti milik mentor bisnis saya di TDA. Saya bergetar dan hampir menangis membacanya...

Mading tersebut berisi kiat-kiat yang ditulis mentor saya buat para sales diperusahaannya untuk mendapatkan "hotdeal", Ini istilah didunia properti untuk mendapatkan jenis properti yang memberi keuntungan cukup besar, kalau tidak salah. Setelah beliau menguraikan beberapa triks yang menurut saya cukup canggih, beliau juga membuat sebuah trik yang menarik: spiritual deal. Yang isinya adalah mengajak para salesnya untuk lebih mendekatkan diri dengan Tuhannya. Ditutup dengan mengutip ayat diatas. Saya bergetar, karena dalam sebulan terakhir ini sangat banyak yang membuat saya terombang-ambing. Dipecat dari perusahaan tanpa punya tabungan sama sekali. Produk yang diharapkan akan menopang hidup keluarga gagal diluncurkan bahkan harus dimusnahkan. Gagal mendapatkan project hanya karena selisih harga penawaran yang tipis. Rumah kontrakan yang ingin diambil alih oleh pemiliknya. Sulitnya bekerja apa saja untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Istri hamil dalam kondisi lemah, tidak bisa berbuat apa-apa, hanya terkapar ditempat tidurnya. Anak-anak yang selalu menagih dibelikan sepeda padahal aku masih mencari cara untuk menutupi biaya hidup mereka bulan depan. Dan masih banyak jutaan pemikiran 'gelap' lainnya dibenakku....Ayat itu mengingatkan aku bahwa aku masih punya Tuhan. Aku masih punya harapan. Bekerja sajalah, jangan kuatirkan hari esok. Istri dan anak2 amanah dari Tuhan, tidak mungkin Tuhan akan menyia-nyiakannya. Walaupun aku penuh dosa dan tak pantas menerima rahmat-Nya, maka istri dan anak2ku sangat layak untuk dirahmati oleh-Nya. Dan melalui kedua tangan inilah, Tuhan akan merahmati mereka. Amin.

Thx to mas deddy rahman
Readmore »» Bekerja sajalah, jangan kuatirkan hari esok.

Dingin nya Malino ( Sulawesi Selatan )

Setelah empat bulan berada di Makassar, baru beberapa tempat yang baru saya kunjungi. Yang pertama saya kunjungi adalah daerah soppeng dan sengkang, kebetulan waktu itu ada teman yang punya acara di daerah tersebut. Maros dan Gowa juga sudah pernah saya kunjungi dan yang terakhir adalah Malino. Sebelumnya banyak teman-teman yang menganjurkan untuk berkunjung kesana.

Ada rasa penasaran juga sih sama daerah yang bernama Malino. Kebetulan ada teman kantor yang asli Malino dan mengajak saya untuk main ke Malino. Dengan senang hati saya menerima ajakan itu, dan tanggal 18 Juni sore saya dan teman berangkat kesana. Perjalanan terasa jauh karena sepanjang perjalanan banyak ruas jalan yang masih dalam perbaikan. 

Kurang lebih setelah hampir tiga jam saya sampai di rumah teman saya, udara dingin pegunungan menyambut saya. Selama di Makassar saya baru merasakan udara pegunungan di Malino ini, ngga pakai lama kami langsung menyiapkan peralatan untuk acara bakar ikan. Dingin-dingin makan ikan bakar hmmm yummi ... :D





Setelah selesai kami pun istirahat, esok hari setelah sholat subuh saya menyempatkan untuk jalan -jalan pagi sekitar rumah teman saya. Udara yang masih dingin serasa menusuk ke tulang saya ... brrr. Kebetulan rumah teman saya ada di dekat lingkungan Sekolah Calon Tamtama (Secata) TNI, jadi pagi itu sudah ada musik pagi yang mengiringi kegiatan pagi para prajurit TNI. Ahh enak sekali suasana daerah nya, dingin, sejuk dan semangat pagi diiringi lagu-lagu perjuangan dari komplek Secata TNI.






Saya pun diantar teman untuk melihat-lihat suasana pagi di daerah Malino, mulai dari kesibukan pasar pagi, suasana hutan pinus dan yang tidak kalah indahnya yaitu suasana kebun teh .... berikut foto selama saya ada di Malino. Saran saya apabila sobat blogger ke Makassar, singgah lah sebentar ke Malino untuk mengobati rasa penat akibat rutinitas sehari-hari .... 














 .... have a nice weekend.



Readmore »» Dingin nya Malino ( Sulawesi Selatan )

Juni 22, 2011

Ovi Store Bakal Re-Brand Jadi Nokia Store

SINGAPURA, KOMPAS.com - Nokia berencana untuk me-rebrand Ovi Store, lapak mobile yang selama ini dipakai para developer membangun aplikasi. Hal itu diungkapkan oleh Marko Agenti, Senior Vice President, Developer & Marketplace Nokia.
Dalam wawancara di Nokia Connection 2011, Selasa kemarin, Argenti mengatakan, "Kita tak akan melanjutkan Ovi Store tapi akan me-rebrand-nya. Kita sudah mulai dengan developer.nokia.com. Lalu akan re-brand Ovi Store jadi Nokia Store."
Argenti mengungkapkan, tujuan dari re-brand ini ialah memaksimalkan brand Nokia dan menyederhanakan arsitektur. Lewat re-brand ini, maka apa pun sistem operasi yang dipakai dalam device Nokia, maka Nokia Store berperan sebagai lapak aplikasinya.
Berkaitan dengan rencana meluncurkan Windows Phone, ketika ditanya apakah Nokia Store tersebut akan side by side dengan Windows Marketplace, Argenti mengatakan, "Tidak. Ini akan jadi satu store bersama Microsoft dan akan memakai Nokia brand." Lebih lanjut, Argenti menerangkan, "Pada Windows device, akan ada satu store yang dikembangkan bersama dengan Microsoft dan di sana akan ada store dengan brand Nokia. Kita juga akan kontribusi pada operator billing connection jadi ini seperti satu store untuk semua device."
Argenti juga menekankan bahwa Nokia akan meluncurkan Windows Phone pada akhir 2011. Bersama dengan rencana peluncuran 10 smartphone berbasis symbian dan ponsel low end, Windows Phone juga jadi bagian dari tiga pilar strategi Nokia untuk kembali memimpin pasar.

Readmore »» Ovi Store Bakal Re-Brand Jadi Nokia Store

Kampanye Nokia Give and Grow "Beri Handphone, Tumbuh Pohon" 2011 Kembali Digelar

JAKARTA, KOMPAS.com - Kampanye Nokia Give and Grow "Beri Handphone, Tumbuh Pohon" kembali digelar. Kampanye ini diadakan bersamaan dengan peringatan Hari Penanggulangan Degradasi Lahan dan Kekeringan Sedunia (The World Day To Combat Desertification and Drought). Dengan menyumbangkan satu handphone bekas, satu bibit pohon akan ditanam di daerah tangkapan air sub Daerah Aliran Sungai (DAS) Ciliwung Hulu Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.  
Hal ini disampaikan  Bob McDougall, Country Manager Nokia Indonesia. "Program ini akan mendedikasikan  10.000 pohon untuk ditanam atas nama konsumen yang berpartisipasi. Tahun 2009, Nokia Give and Grow telah memberikan edukasi kepada masyarakat seputar daur ulang ponsel dan aksesoris yang tidak terpakai. Hari ini kami meresmikan dilaksanakannya Nokia Give and Grow tahun 2011," ujar Bob dalam sambutannya pada konferensi pers Nokia Give and Grow di Financial Hall, Gedung Graha Niaga, Jakarta, Rabu (15/6/2011).
Nokia akan menyediakan drop box untuk sumbangan handphone bekas di 90 lokasi Nokia Service Center di seluruh Indonesia. Handphone-handphone bekas tersebut akan di daur ulang oleh TES-AMM, yang bekerja sama dengan Nokia dalam program ini. TES AMM adalah penyedia jasa global yang memberikan solusi dan dukungan bagi produsen dan merk elektronik dalam pengelolaan daur ulang secara komprehensif. TES-AMM yang didirikan tahun 2005 di Singapura, kini memiliki cabang di 24 lokasi, tersebar di 20 negara di 5 benua.
Kampanye Nokia Give and Grow ini sejalan dengan visi Kementrian Kehutanan Republik Indonesia untuk mengajak masyarakat secara bersama-sama menanam pohon melalui kampanye Indonesia menanam, seperti Gerakan Nasional Regabilitasi Lahan dan Perhutanan Sosial (Gerhan), Aksi Penanaman Serentak Indonesia (APSI), serta Gerakan Perempuan Tanam dan Pelihara Pohon (GPTPP).
"Kementrian Kehutanan mendukung kampanye Give and Grow yang diadakan Nokia karena penanaman 10.000 pohon di DAS Ciliwung dapat membantu tercapainya target penanaman 500 juta pohon tahun ini, yang dicanangkan pemerintah dalam gerakan Indonesia Menanam," jelas Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan yang hadir dalam acara ini dan memberikan kata sambutan.
Jika semua orang yang memiliki ponsel di seluruh dunia (4,6 Miliar orang) menyumbangkan satu ponsel bekasnya, maka akan mengurangi bahan baku sebanyak 370.000 ton serta mengurangi gas rumah kaca yangs etara dengan 6 juta kendaraan bermotor.
"Sebuah ponsel dibuat dari berbagai bahan seperti plastic sevagai cover, dan juga berbagai elemen logam di perelatan elektronik seperti pengisi daya baterai dan aksesoris yang dapat di daur ulang," ujar Bambang N. Gyat, Presiden Direktur TES-AMM Indonesia. Menurutnya, setiap bagian daris ebuah ponsel dapat didaur ulang . Elemen logam di sebuah ponsel dan aksesorisnya dapat didaur ulang menjadi bahan baku seperti logam besi, sementara eleman plastik dapat didaur ulang menjadi plastik karet. "Di samping memaksimalkan sumber daya melalui daur ulang yang bertanggung jawab, kita juga dapat turut menghemat energi," tambahnya.
Kampanye Nokia Give and Grow 2011 juga bekerja sama dengan World Wide Fund for Nature (WWF), organisasi konservasi global yang mandiri dan didirikan sejak 1961 di Swiss, dengan hampir 5 juta supporter dan memiliki jaringan yang aktif di lebih dari 100 negara. Di Indonesia, WWF bergiat di lebih dari 25 wilayah kerja lapangan dan 17 provinsi. WWF Indonesia, Nokia, dan Equinox Publishing telah mengadakan Newtrees, yakni sebuah inisiatif yang digagas dalam rangka penanaman pohon kembali di kawasan hutan yang telah terdegradasi. Nokia dan WWF kemudian kembali menggelar kampanye Nokia Give and Grow 2011 "Beri Handphone, Tumbuh Pohon".
Untuk mengapreasiasi partisipasi publik terhadap program ini, Nokia dan WWF akan memberikan sertifikat kepada setiap individu yang telah memberikan handphone maupun aksesoris handphonebekas. Di dalam sertifikat tersebut akan dicantumkan koordinat pohon yang dapat digunakan oleh pemilik sertifikat untuk memantau perkembangan vegetasi pohon melalui fasilitas Nokia Ovi Maps. Sebanyak 10.000 pohon akan ditanam di DAS Ciliwung pada November 2011. Untuk memonitor perkembangan pohon yang ditanam dapat melalui aplikasi Ovi Maps atau mengunjungi http://www.nokia.mynewtrees.com

Readmore »» Kampanye Nokia Give and Grow "Beri Handphone, Tumbuh Pohon" 2011 Kembali Digelar

Juni 13, 2011

Ovi Billing ( Beli Konten Dengan Pulsa Kamu )



Aplikasi favorit full version bisa jadi milik Anda kapan saja!

Kini aplikasi favorit bisa Anda miliki sepenuhnya dengan membelinya langsung melalui OVI Billing. Mudah dan ringkas karena biaya langsung dipotong otomatis dari nominal pulsa ponsel. Saat ini Ovi Billing terlaksana atas kerjasama Nokia dengan Telkomsel. Milikilah aplikasi dan permainan favorit Anda sepenuhnya mulai dari Rp 5.000/aplikasi, serta nikmati kemudahan pembayaran langsung dari dari ponsel kapan saja.


EA Premium Games mulai dari Rp 
5.000/aplikasi
· EA SPORTS FIFA 11
· EA SPORTS FIFA World Cup 2010
· Need For Speed Hot Pursuit
· Need for Speed: Shift
· The Sims 3 World Adventure
· The Simpsons
· Facebreaker




HD Games mulai dari Rp 10.000/aplikasi
· Need for Speed
· Monopoly
· The SIMS 3
· Tetris





Themes mulai dari Rp 3.000/aplikasi
· Neon Tiger, 3D Icons
· DJ Theme
· Business Style v3
· Pulsar By Pizero
· Earth Pro
· Pure Gold





Aplikasi Premium mulai dari Rp 10.000/aplikasi
· Joikuspot Premium Wifi Hotspot Row   




sumber : www.nokia.co.id
Readmore »» Ovi Billing ( Beli Konten Dengan Pulsa Kamu )

Juni 12, 2011

WhatsApp Messenger ( BREAK FREE TO CHAT WITH EVERYBODY )

WhatsApp Messenger adalah aplikasi mobile messaging yang memungkinkan kamu untuk ‘break free’ chat ke semua jenis ponsel. Semua kontak di phonebook kamu yang sudah memiliki WhatsApp otomatis langsung bisa kamu ajak chat, jadi enggak pakai ribet! WhatsApp menggunakan layanan internet yang sama seperti yang kamu gunakan untuk berkirim email dan menjelajah web dari ponsel, jadi tidak perlu biaya tambahan untuk selalu terhubung dengan teman-teman. Aktifkan Paket Internet Nokia Unlimited untuk menjamin kamu online setiap saat dengan tarif mulai dari Rp 1500/hari. Cek di sini untuk melihat detail langganan internet dan cara aktivasinya.
Selain chat langsung dengan ke semua jenis ponsel, pengguna WhatsApp Messenger bisa saling berkirim foto, video, audio dan share location melalui aplikasi ini. Silahkan download aplikasi nya disini


PAKET INTERNET NOKIA UNLIMITED


Paket Internet Nokia Unlimited memungkinkan Anda memperoleh layanan internet tak terbatas langsung dari ponsel Nokia. Online senantiasa kini menjadi ringkas dan mudah. Paket internet tak terbatas ini bekerjasama dengan 4 operator terkemuka di Indonesia, yaitu Telkomsel, Indosat, XL dan 3. Pilihlah paket sesuai kebutuhan Anda dan nikmati kemudahan online langsung dari genggaman bersama Nokia Anda.
Paket Internet Nokia Unlimited
Layanan internet tak terbatas ini mencakup: Nokia Messaging (Email Pribadi dan Bisnis, Chatting, Facebook dan Twitter), Layanan OVI (Peta Ovi, Musik Ovi, Kios Ovi), Jelajah internet/browsing. Mulai dari Rp 1.500/hari
Nokia Messaging Unlimited Data Plan
Layanan internet olah pesan tak terbatas ini mencakup: Nokia Messaging (Email Pribadi dan Bisnis, Chatting, Facebook dan Twitter). Mulai dari Rp 1.000/hari
OVI Data Plan
Layanan internet OVI tak terbatas ini mencakup: Layanan OVI (Peta Ovi, Musik Ovi, Kios Ovi). Mulai dari Rp 2.000/hari.

semoga bermanfaat informasi ini untuk sobat blogger...

sumber : www.nokia.co.id
Readmore »» WhatsApp Messenger ( BREAK FREE TO CHAT WITH EVERYBODY )

Lirik Lagu Jangan Menyerah - D'Masiv

Kali ini saya akan berikan kepada sobat blogger lirik lagu "jangan menyerah" yang dinyanyikan oleh D'Masiv. Lagu ini sangat menginspirasi sekali, punya arti yang dalam. Saya menulis Lirik ini di blog saya setelah melihat tayangan Kick Andy dalam episode "Seribu Gitar Untuk Anak Indonesia". Semoga bermanfaat untuk sobat blogger dan kita semua, semoga bisa lebih bersyukur dengan apa yang telah kita terima selama ini :



Jangan Menyerah - D'Masiv
tak ada manusia
yang terlahir sempurna
jangan kau sesali
segala yang telah terjadi

kita pasti pernah
dapatkan cobaan yang berat
seakan hidup ini
tak ada artinya lagi

reff1:
syukuri apa yang ada
hidup adalah anugerah
tetap jalani hidup ini
melakukan yang terbaik
tak ada manusia
yang terlahir sempurna
jangan kau sesali
segala yang telah terjadi

repeat reff1
reff2:
Tuhan pasti kan menunjukkan
kebesaran dan kuasanya
bagi hambanya yang sabar
dan tak kenal putus asa

repeat reff1
repeat reff2


Readmore »» Lirik Lagu Jangan Menyerah - D'Masiv

Juni 08, 2011

Radio Streaming ( Obat Kangen )

Saat dapat tugas di Makassar tiga bulan lalu, memang perlu adaptasi dengan daerah baru. Hari-hari pertama memang berjalan baik, namun setelah masuk minggu kedua mulai merasakan rindu daerah asal. Maklum perasaan ini sangat terasa karena saya tidak bersama anak dan istri saya, itulah yang menjadi saya sangat kangen dengan mereka dan hal-hal yang ada di daerah asal saya sebelumnya.

Oya.. sebelumnya saya berasal dari Semarang, dan sudah tiga bulan ini saya berada di Makassar. Untuk mengobati rasa rindu daerah asal saya coba mencari-cari hiburan yang ada disini, mulai jalan-jalan, wisata kuliner sampai cari hiburan di radio atau tv. Untuk di radio sebenernya ada satu stasiun yang setiap hari minggu mereka adakan acara tombo kangen untuk para perantau dari jawa yang ada di Makassar ini. Tapi saya hanya sempat beberapa kali mendengar nya, setelah itu sudah tidak ada lagi acara itu. 

Saya mencoba cari-cari lagi, dan waktu cari di internet saya ada beberapa alamat radio streaming yang bisa saya dengarkan. Tapi ada satu radio streaming yang menurut saya bisa jadi tombo kangen, ya .. namanya Jogjastreamers. JOGJASTREAMERS adalah salah satu dari situs penyedia jasa multimedia live streaming untuk stasiun-stasiun FM radio di kota Yogyakarta dan sekitarnya. Dimana setiap radio tersebut memiliki berbagai macam format siaran mulai contemporary hit radio, news, dangdut, budaya jawa, oldies music dan lain sebagainya. 


JOGJASTREAMERS berdiri pada tahun 2007 sebagai salah satu divisi dari internet service provider PT Jembatan Citra NUsantara yang saat sudah memiliki berbagai macam layanan internet dari mulai infrastruktur sampai dengan konten.Dengan banyaknya komunitas pelajar, mahasiswa dan eksekutif muda yang pernah belajar dan berkarya di kota Yogyakarta tentunya kangen akan situasi kota Yogyakarta. 

Kehadiran layanan JOGJASTREAMERS ini menjadi obat penawar rasa rindu bagi semua orang yang pernah tinggal di Yogyakarta dan ingin mengetahui kondisi kota Yogyakarta melalui live streaming radio yang bisa diakses melalui jalur internet. Pada akhirnya harapan JOGJASTREAMERS sebagai penyedia jasa live streaming ini adalah setiap stasiun radio di kota Yogyakarta pada khususnya bisa dinikmati siarannya di seluruh Nusantara bahkan nantinya di seluruh dunia melalui jalur internet.

Itu tadi sedikit info untuk sobat blogger yang mungkin bisa jadi obat kangen dikala berada di luar daerah. semoga bermanfaat .....




Readmore »» Radio Streaming ( Obat Kangen )

Juni 07, 2011

Sop Ubi, Kuliner Makassar

Sejak datang ke Makassar tiga bulan lalu saya sudah merencanakan cari kuliner khas kota Makassar ini. Kalau Coto sudah biasa, karena saya sudah pernah coba waktu di Gorontalo. Selain Coto, Konro, Pisang Epe, Pallu Basa atau Es Pisang Ijo ada kuliner unik yang baru saya dengar waktu di Makassar, yaitu Sop Ubi. 

Kuliner ini saya coba ada di daerah pantai Losari, kebetulan waktu itu hari minggu saya dan teman kos jalan pagi dari kos ke Pantai Losari. Kami jalan karena tidak terlalu jauh Pantai Losari ini dari kos kami. Setelah dekat Pantai Losari, mata saya tertuju ke sebuah warung tertutup yang bertuliskan sedia Sop Ubi. Saya pun coba menawarkan menu ini ke teman kos saya, dia pun tertarik. 

Ga pakai lama kami pun pesan menu unik ini, kami penasaran dengan menu ini sambil bertanya-tanya seperti apa sih Sop Ubi ini.... Setelah beberapa menit, pesanan kami pun datang, dilihat sekilas sih seperti soto tapi di tambah kan Ubi tanam (Singkong) rebus. Kami pun berkata .... Oww ini toh yang namaya Sop Ubi? 

Untuk menyantap nya pun di meja sudah di sediakan kecap,sambal (seperti sambal kacang), emping, dan buras. Kami pun langsung menyantap nya dengan buras, memang benar rasanya seperti soto tapi enak juga :D. Itu tadi sedikit info kuliner di kota Makassar, yang mungkin bisa sobat blogger coba waktu berkunjung ke Makassar. Untuk kuliner lain akan kami infokan segera ....


sumber foto : www.whendro.co.cc
Readmore »» Sop Ubi, Kuliner Makassar

Museum Balla Lompoa (Gowa, Sulawesi Selatan)


Setelah jalan tiga bulan berada di kota Makassar, baru kemarin (6 Juni 2011) saya berkunjung ke daerah Gowa. Sebetulnya ini perjalanan dinas kantor,tapi saya menyempat kan untuk melihat-lihat seputar kota Gowa. Dan saya pun beristirahat sebentar di depan museum Balla Lompoa yang terkenal itu. 



Sebenarnya saya tidak begitu tahu tentang museum ini, tapi teman saya yang waktu itu ikut pergi bersama saya bilang " pak, itu di depan istana Balla Lompoa yang terkenal ". Saya pun menjawab.. oww,maaf pak saya tidak tahu kalau di depan itu Istana yang terkenal. Saya pun menyempatkan untuk mengambil gambar nya, tapi sayang waktu itu sedang ada renovasi jadi saya tidak bisa masuk kedalam. Saya hanya bisa mengambil gambar dari depan pagar.


Bentuk nya unik istana ini, karena hampir keseluruhan bangunan terbuat dari kayu ulin atau kayu besi kata teman saya yang asli dari daerah tana toraja. Bangunan ini juga banyak sekali jendela nya, ciri khas rumah bugis kata teman saya lagi . Kalau banyak jendela, saya jadi teringat bangunan Lawang Sewu yang ada di kota Semarang. 


Untuk lokasi nya pun sebenernya cukup strategis, karena berada di tengah kota Gowa. Apabila sobat blogger yang sedang berlibur di kota Makassar bisa mengunjungi Museum Balla Lompoa ini menggunakan angkutan. Dari arah pusat kota Makassar (Lapangan Karebosi) bisa naik pete-pete (nama angkutan) warna merah. Untuk ongkos nya sekitar 8 ribu,sekali jalan. Mungkin ini dulu yang bisa saya informasikan ke sobat blogger, semoga bermanfaat ...  


sumber foto : www.whendro.co.cc
Readmore »» Museum Balla Lompoa (Gowa, Sulawesi Selatan)

Juni 05, 2011

Lirik Lagu Sampai Ku Mati - Nano Band

Ga tau kenapa, pas pertama denger lagu ini langsung seneng, tapi waktu itu ga tau siapa yang nyanyi. Kebetulan pas waktu pergi ke acara nikahan temen di Soppeng, Sulawesi Selatan selama perjalanan si sopir angkutan nyetel lagu ini. Wahhh tambah seneng aja selama perjalanan,setelah di perhatiin di layar cd player nya ada info penyani nya. Ternyata Nano Band yang nyanyi-in lagu Sampai Ku Mati. Ga pake lama,pas sampe di rumah langsung hunting lagu ini plus lirik nya. Untuk sobat blogger yang suka sama lagu ini, berikut saya kasih lirik-nya. Selamat menghafal lirik nya .... hehe :D


Sampai Ku Mati
Hidup ku di dunia hanya sekali
Lebih tak berarti tanpa kau disisiku
Sampai ku mati aku ingin bersama denganmu

Reff:
Izinkanlah ku cari kesungguhan hati
'tuk buktikan kamu ada di hidupku
Bisikkanlah dari hati kau ada disini
Temani hidupku tak berujung waktu

Bila kau tercipta memang untukku
Tunjukkanlah bahwa aku lelaki terakhirmu
Sampai ku mati ku serahkan semua
Sampai ku mati aku ingin bersama denganmu

Back to Reff:

Dan kau menangis terus menangis
Menghampiriku kau peluk aku

Back to Reff:

Sampai ku mati
Sampai ku mati


sumber foto : http://nanoband.blogspot.com/
Readmore »» Lirik Lagu Sampai Ku Mati - Nano Band

Mei 31, 2011

Semangat Nge-Blog Lagi ....

Setelah sekian lama vakum, belakangan ini saya mulai semangat lagi untuk nulis di blog. Ada juga sih yang copas hehe ... ya, itu pas baca-baca artikel dari blog teman2 pas ada yang bagus langsung ijin copas. Kenapa belakangan ini saya jadi eksis lagi? ya karena situasi aja sih, kebetulan saya sedang jauh dari keluarga.. setiap pulang kerja daripada bengong ya buka-buka blog lagi. Karena di kos juga sepi, tidak terlalu banyak penghuni nya.

O..ya nggak terasa sudah 3 bulan saya sekarang ada di kota Makassar, ada tugas dari kantor yang belum tau sampai kapan ada di kota Coto ini. Di Makassar ini saya merasakan beda dari kota2 yang pernah saya kunjungi, jujur saja saya tidak begitu nyaman. Entah kenapa? Karena tugas dari kantor, saya coba nikmati saja keberadaan saya disini. Ehh ..kok malah curhat :) .

Kembali ke masalah blog, sebenernya saya masih belum tau banyak tentang apa saja yang bisa dihasilkan dari blog. Karena saya buat blog untuk mencurahkan isi hati saya saja, apa yang ingin saya tulis, apa yang ingin saya sampaikan, apa yang ingin saya sharing ya saya posting. Kebetulan siang tadi teman kuliah saya chating dengan saya, awalnya sekedar tanya kabar trus dia tanya kamu punya blog ya? saya sedikit heran, karena saya nggak pernah bilang2 kalau punya blog. Trus saya tanya, tau dari mana? dia bilang dari FB saya. Oww .... jawab saya. Memang sih di akun FB saya, saya cantumkan alamat blog saya.

Setelah ngobrol ngalor-ngidul (hehe ... bahasa nya orang jawa kemana-mana), dia mulai tanya sudah menghasilkan uang belum blog nya? Mmm.... saya bilang belum sih, karena memang saya belum terlalu bisa/paham memanfaatkan peluang dari blog untuk menghasilkan uang? Teman saya langsung menganjurkan untuk coba2 program yang bisa menghasilkan uang dari blog yang kita punya. Dia memberikan beberapa contoh,cara dan artikel2 tentang program itu. Dia coba jelaskan program2nya, panjang lebar samapi terjadi tanya jawab antara saya dan teman saya.

Dari situ lah saya mulai tertarik dengan apa yang disampaikan teman saya, saya coba buka2 alamat yang diberikan dan coba untuk memahami nya. Tidak hanya buka dan memahami, tapi saya coba juga terapkan di blog saya, walaupun saya belum tahu benar atau salah yang penting saya coba dulu. Karena tanpa kita coba kita ga akan tahu kesalahan kita ada di mana. Sambil berharap semoga bisa menghasilkan $ seperti blogger2 lain yang sudah sukses dengan blog nya. Itu juga yang membuat saya tambah semangat lagi untuk nge-blog belakangan ini. Untuk sobat blogger yang sudah sukses, ajari saya ya hehe... (*ngarep.com). Ok deh itu dulu yang mau saya sampaikan ke sobat blogger, semoga sobat bloger jadi semangat nge-blog lagi dan semangat cari $ lewat blog ..... salam. :D
Readmore »» Semangat Nge-Blog Lagi ....

berminat ganti domain co.cc ...silahkan cek disini..!